Menjadi konten kreator itu susah-susah gampang. Dan untuk menjadi seorang konten kreator tidaklah semudah membalikkan telapak tangan.
Meski demikian, belakangan semakin bnayak muncul konten kreator di Indonesia. Banyak yang seharusnya diperhatikan jika Anda ingin menjadi seorang konten kreator yang andal
Yang jelas paling utama adalah original dan kreatifitas tinggi serta mampu membaca dan memvisualkannya sehingga audiance Anda bisa dengan mudah memahami dan menerima apa yang Anda sampaikan.
Sorang konten kreator itu bisa memproduksi konten video, tulisan, maupun gambar dengan banyak audiens. Nah yuk kita belajar bagaimana menjadi konten kreator yang andal.
Produksi Konten Sesuai Passion
Apa sih passion itu? Passion adalah dorongan (hasrat) yang ada didalam diri setiap orang untuk melakukan hal-hal yang disukai atau membuat nyaman.
Karena membutuhkan konsistensi waktu, tenaga, serta pemikiran dalam jangka panjang, seorang content creator tentunya harus memiliki passion sebagai sumber energi dari dalam diri.
Lantas, bagaimana cara menentukan konten yang sesuai passion? Gampang! Anda bisa memulai dengan hobby atau aktivitas rutin yang selama ini sudah menjadi kebiasaan sehari-hari.
Contohnya, ketika Anda memiliki hobby bermain musik, maka Anda bisa membuat konten yang membahas tentang musik secara general. Sementara jika Anda senang belanja, konten yang cocok mungkin bisa seputar review produk atau tips-tips berburu voucher.
Membuat Karya Original
Ibarat seniman, meskipun kurang bagus karya original tentu akan menimbulkan rasa kebanggan di mata sang creator. Sebagai informasii, saat ini ada puluhan atau bahkan ratusan ribu content creator yang tersebar di seluruh dunia, dan setiap orang memiliki kelebihannya masing-masing dalam memproduksi konten.
Membuat karya original yang bisa disukai banyak orang memang bukan perkara gampang, terlebih bagi para pemula yang belum memiliki banyak pengalaman.
Maka dari itu, sebagai langkah awal, Anda bisa memulai dari hal-hal menarik tentang kelebihan diri sendiri, sehingga karya yang dihasilkan pun bisa lebih unik dan personal.
Sebagai contoh, misalnya jika Anda merupakan seorang mahasiswa perantauan yang setiap bulan memiliki masalah keterbatasan uang. Maka Anda bisa menyelipkan penggalan pengalaman tersebut ke dalam konten sebagai bagian dari branding.
Masalah-masalah seperti ini terkadang justru relevan dengan pengalaman audiens, sehingga nantinya bisa menimbulkan unsur kedekatan emosional yang membuat mereka rela untuk memberikan dukungan dalam bentuk subscribe, follow, atau komentar.
Itulah pentingnya memiliki konten yang original, yakni untuk memberikan sentuhan personal meskipun ada banyak content creator yang sudah terjun duluan.
Peka Terhadap Perkembangan Trend
Seorang content creator tentunya dituntut untuk selalu update dengan perkembangan jaman. Baik terkait trend jenis-jenis konten populer, topik yang diminati, atau teknologi yang digunakan dalam menunjang proses produksi.
Nah, agar pengetahuan Anda terus berkembang sesuai permintaan dan trend pasar, maka salah satu caranya yaitu bisa dengan aktif berdiskusi dengan audience. Manfaatkan feedback dari mereka untuk memproduksi konten yang lebih digemari audiens. Kalau perlu ajak dan libatkan mereka ke dalam konten kolaborasi yang juga menjadi salah satu poin pembahasan pada artikel kali ini.
Terbuka dengan Kolaborasi
Kolaborasi antar content creator saat ini sudah lazim terjadi. Anda juga bisa memanfaatkan cara ini untuk memperbesar target audiens sekaligus menambah jam terbang, terlebih jika bisa berkolaborasi dengan senior.
Bisa Bekerja Multitasking
Jika Anda ingin menjadi content creator handal, maka salah satu skill yang wajib dimiliki adalah multitasking. Pasalnya, dalam proses pembuatan konten akan selalu ada hal-hal yang harus dikerjakan, mulai dari mengatur rencana konten, negosiasi dengan klien, promosi, hingga menjalin hubungan dengan audiens.
Sayangnya, beberapa tugas tersebut harus dikerjakan dalam waktu yang singkat bahkan terkadang harus dieksekusi dalam satu waktu bersamaan dengan tugas lain. Jadi, jangan heran jika banyak YouTube creator, blogger, atau desainer yang seringkali memiliki jadwal padat.
Konsisten
Konsisten menjadi tantangan terbesar yang harus dihadapi oleh seorang content creator. Hal ini bahkan bisa dibilang menjadi penyebab utama kegagalan sebagian besar content creator sebelum mampu mencapai kesuksesan.
Jadi, bagi Anda yang saat ini sedang merintis karir di bidang content creator pastikan untuk selalu konsisten dalam proses pembuatan konten. Jangan sampai hanya semangat di awal-awal kemudian kendur di pertengahan jalan.
Tips yang bisa Anda lakukanagar tetap konsisten dalam pembuatan konten di antaranya seperti, membuat timeline dan naskah konten, menjalin hubungan baik dengan audiens, atau bisa juga dengan cara berdiskusi secara langsung untuk menambah wawaasan.
Nah jika Anda ingin memiliki tempat sendiri untuk menuangkan ide gila Anda. Website adalah salah satu jawaban yang pas untuk Anda, segera hubungi asturiproject.com untuk mendapatkan segala kemudahan dengan harga yang menarik. #ONlinekansajadulu